Tampilkan postingan dengan label os. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label os. Tampilkan semua postingan

Selasa, 07 Oktober 2014



Saat ini smartphone sudah menjadi bagian dari hidup masyarakat. Di mana-mana, kita bisa dengan mudah menemui orang-orang yang sibuk dengan gadget mereka sendiri-sendiri. Ada yang membawa samsung, iphone, LG, Xperia, yang terbaru adalah Oppho, dan tiap-tiap gadget itu sendiri memiliki OS yang berbeda-beda.

Mari kita bicara soal perbedaan antara sistem operasi android dan iOS, karena kedua os ini yang merajai pasaran di dunia. Android, yang seperti kita kenal, merupakan keluaran dan pengembangan dari google. Operating System ini bersifat open source sehingga siapa pun bisa mengembangkannya. Os ini bisa dipakai di perangkat keras mana saja.

Upgrade OS Android terus berjalan dengan versi terbaru Android 4.0. Versi OS Android memiliki nama-nama unik berdasarkan menu makanan, misalnya Android 1.5 Cupcake, Android 1.6 Donut, Android 2.2 Frozen Yoghurt (Froyo), Android 2.3 GingerBread, dan Android 4.0 Ice Cream Sandwich, Jelly Bean, dan sekarang kabarnya akan mengeluarkan Android key Lime Pie. Karena bersifat openSource, OS Android bisa diterapkan pada beragam gadget yang mendukung komunikasi mobile.

Sayangnya, Android memiliki fungsi pencarian yang kurang akurat dan masih banyak ditemukan aplikasi yang kurang berguna. Untuk membeli aplikasi berbayar pada Android market juga hanya bisa dilakukan menggunakan kartu kredit.

Sedangkan iOS merupakan operating system yang dipakai pada mobile phone keluaran iPhone. iPhone Operating System, merupakan OS satu - satunya yang tidak di berikan untuk di install di perangkat keras non-Apple, karena sistem operasinya UNIX, berbeda dari Android yang menggunakan sistem operasi Linux.

iOS dikembangkan oleh perusahaan Apple dan digunakan secara eksklusif pada gadget produksi Apple. iOS mampu menjalankan perintah suara (Voice Commands), reading list, call filtering, call reply actions, dan video chatting dengan koneksi 3G maupun WiFi. Dengan adanya iTunes membuat pengelolaan file di iPhone semakin mudah ditambah dengan pencarian aplikasi di App Store yang hingga saat ini masih menjadi yang terlengkap. Salah satu keistemewaan iPhone adalah sebagai mobile multimedia player yang terbaik.

Kekurangan dari iPhone adalah kurang fleksibel dalam dalam melakukan penyesuaian tertentu bagi penggunanya. Interkoneksi di iPhone juga lumayan merepotkan